Daftar Gaji Pegawai Bank OCBC NISP Semua Jabatan 2024


Saat melamar pekerjaan, faktor penting yang menjadi bahan pertimbangan adalah gaji yang diterima. Salah satu incaran pelamar kerja yang menginginkan gaji besar di atas UMR adalah menjadi pegawai Bank OCBC NISP. Lalu, berapakah besaran gaji pegawai Bank OCBC NISP?

Total gaji yang diterima oleh karyawan OCBC NISP biasanya sudah diakumulasikan dengan tambahan uang bonus dan tunjangan lainnya sehingga jumlahnya menjadi besar. Nah, untuk mengetahui gaji pegawai OCBC NISP beserta contoh slip gaji dan cara melamarnya, berikut ulasan selengkapnya.

Profil Bank OCBC NISP

Bank OCBC NISP merupakah salah satu bank ternama sekaligus bank tertua keempat di Indonesia yang didirikan pertama kali pada tanggal 4 April 1941. Sebelum berganti nama, bank ini memiliki nama NV Nederlandsch Indische Spaar En Deposito Bank yang berfokus pada sektor UKM.

Pada tahun 1967, bank ini berganti nama menjadi Bank NISP dan resmi menjadi bank komersial. Pada tahun 1990, bank ini menjadi bank devisa dengan status perusahaan terbuka yang memiliki saham di BEI (Bursa Efek Indonesia).

Bank OCBC NISP tergabung menjadi bagian dari International Finance Corporation (IFC) atau Grup Bank Indonesia karena memiliki reputasi dan pertumbuhan yang baik. Dari tahun ke tahun, bank ini terus melakukan inovasi baru dalam bidang teknologi informasi, infrastruktur, dan jaringan SDM.

Dengan reputasi yang baik dan jumlah nasabah yang banyak, maka sebanding dengan gaji pegawai Bank OCBC NISP terbilang besar bahkan posisi magang juga diberikan gaji yang lumayan menjanjikan. Berikut ini beberapa produk dan layanan perbankan dari Bank OCBC NISP.

1. Produk Bank OCBC NISP

Produk Bank OCBC NISP

Bank OCBC NISP menyediakan berbagai produk layanan perbankan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan antara lain sebagai berikut ini:

  • Tabunganku
  • Tabungan Berjangka
  • Kredit Multi Guna
  • Kredit Pemilikan Rumah
  • Kredit Pembelian Mobil
  • Kredit Tanpa Agunan
  • Deposito
  • Obligasi
  • Valuta Asing
  • Investasi
Baca Juga:  Daftar Gaji Pegawai Bank Indonesia Semua Jabatan 2024

2. Layanan Bank OCBC NISP

Layanan Bank OCBC NISP

Tidak hanya menyediakan produk layanan saja, Bank OCBC NISP juga menyediakan beberapa layanan perbankan yang akan memudahkan nasabahnya dalam menyimpan dan mengatur uang. Berikut ini layanan Bank OCBC NISP.

  • E-tax (pembayaran pajak elektronik)
  • Surat referensi bank
  • Safe deposit box
  • Remittance
  • Pembayaran tagihan
  • Telegraphic transfer.

Gaji Karyawan Bank OCBC NISP di Berbagai Posisi

Gaji Karyawan Bank OCBC NISP di Berbagai Posisi

Gaji yang diterima oleh pegawai Bank OCBC NISP terbilang variatif tergantung posisi yang dijabat. Meski begitu, gaji pegawai Bank OCBC NISP tergolong besar karena berada di atas UMR dengan tambahan tunjangan dan bonus. Berikut ini daftar gaji karyawan OCBC NISP berbagai posisi.

Posisi/Jabatan Rata-rata Gaji per Bulan
Intern Magang Rp1.500.000
Relationship Officer Training Program Rp1.800.000
Sales Marketing Officer Rp2.500.000
Outsourcing Rp2.500.000
Sales Rp2.700.000
Pembina Sentra Rp2.900.000
Relationship Sales Officer Rp3.000.000
Senior Clerk Rp3.000.000
Credit Acceptance Rp3.000.000
Teller Rp3.100.000
Marketing Rp3.100.000
Back Office Rp3.200.000
Credit Analyst Rp3.200.000
Customer Service Rp3.300.000
Credit Officer Rp3.400.000
Relation Anchor Rp3.400.000
Account Officer Rp3.400.000
Administration Staff Rp3.500.000
Credit Acceptance Supervisor Rp3.500.000
Frontliner Rp3.500.000
Operation Staff Rp4.000.000
Relationship Anchor Rp4.000.000
Risk Management Rp4.000.000
Sub Unit Manager Rp4.000.000
Trainer Rp4.000.000
Warehouse Administration Rp4.000.000
Senior Auditor Rp4.000.000
Admin Support Rp4.000.000
Analis Pembiayaan Rp4.000.000
Area Daya Specialist Rp4.000.000
Credit Admin Staff Rp4.000.000
Customer Service Professional Rp4.000.000
Funding Officer Rp4.000.000
HRD Rp4.000.000
Information Technology Support Rp4.000.000
IT Rp4.000.000
IT Help Desk Rp4.000.000
Branch Operation and Service Manager Rp4.500.000
Personal Banker Rp4.900.000
Quality Assurance Officer Rp4.900.000
Regional General Affairs Officer Rp5.000.000
Operation Management Development Program Rp5.000.000
Relationship Officer Rp5.000.000
Relationship Manager – Corporate Banking Rp5.500.000
Manager – Corporate Banking Rp5.500.000
Funding Analyst Rp6.000.000
ODP Rp6.000.000
Regional Quality Assurance Manager Rp6.000.000
Marketing Staff Development Program Rp6.000.000
Sales Manager Rp7.000.000
Supervisor Rp7.500.000
Operation Manager Rp8.000.000
Personal Banker Executive Rp8.000.000
Portfolio Analyst Rp8.000.000
Software Tester Rp8.000.000
Commercial Lending / Sub Branch Manager Rp8.000.000
ETL Developer Rp8.000.000
Appraisal Rp8.000.000
Internal Audit Rp8.000.000
Legal Compliance Rp8.000.000
Tester Rp8.000.000
IT Developer Rp8.000.000
Small Medium Enterprise Team Leader Rp9.000.000
Asisten Manager Rp10.000.000
IT Audit Rp10.000.000
Relationship Manager Rp10.500.000
Area Credit Manager Rp11.000.000
Branch Manager Rp11.300.000
Executive Personal Banker Rp11.800.000
Sub Branch Manager Rp12.000.000
Team Leader Rp12.000.000
Business Analyst Rp12.000.000
IT Security Assistant Manager Rp12.000.000
Area Sales Manager Rp12.400.000
IT Business Alliance Rp12.800.000
Area Business Leader Rp14.000.000
Area Coordinator Rp14.000.000
Area Credit Reviewer and Appraisal Rp14.000.000
Assistant Marketing and Sales Manager Rp14.000.000
Manager Rp14.800.000
IT Supervisor Rp16.500.000
Information Technology Planning & Architecture Specialist Rp16.500.000
Area Business Head Rp19.500.000
Assistant Vice President Rp23.100.000
Small Medium Enterprise Branch Manager Rp25.500.000
IT Service Manager Rp25.500.000
IT Manager Rp28.000.000
Baca Juga:  Gaji Satpam Bank BCA, Mandiri, BRI, BNI 2024

Contoh Slip Gaji Pegawai Bank OCBC NISP

Tidak jauh berbeda dari bank atau perusahaan lainnya, Bank OCBC NISP juga memiliki format slip gaji standar. Berikut ini contoh slip gaji karyawan Bank OCBC NISP:

slip gaji bank ocbc nisp

Bonus, Tunjangan, dan Sistem Gaji Bank OCBC NISP

Bonus, Tunjangan, dan Sistem Gaji Bank OCBC NISP

Tidak hanya mendapatkan gaji pokok saja, pegawai Bank OCBC NISP juga akan mendapatkan beberapa tunjangan seperti tunjangan kerja, tunjangan hari raya (THR), tunjangan kehadiran, tunjangan anak, tunjangan kesehatan, dan tunjangan uang lembur.

Selain itu, pegawai Bank OCBC NISP untuk beberapa posisi atau jabatan juga akan mendapatkan beberapa fasilitas penunjang seperti tempat tinggal, pelatihan, dan beasiswa. Pegawai Bank OCBC NISP juga akan mendapatkan bonus kinerja sesuai posisi yang dijabat.

Sistem gaji bank OCBC NISP juga tidak jauh berbeda dengan bank-bank lainnya yaitu setiap satu bulan sekali bersamaan dengan pembayaran tunjangan dan bonus. Semakin tinggi jabatannya, maka semakin besar pula nominal gaji, tunjangan, dan bonus yang diterima.

Cara Melamar Pekerjaan di Bank OCBC NISP

Cara Melamar Pekerjaan di Bank OCBC NISP

Dengan nominal gaji yang terbilang besar, maka tidak mengherankan jika banyak orang yang tertarik melamar pekerjaan di Bank OCBC NISP. Berikut ini kualifikasi yang dibutuhkan dan cara mendaftar kerja di OCBC NISP:

1. Kualifikasi Pelamar

Untuk bisa menjadi pegawai Bank OCBC NISP, pelamar harus berstatus WNI (Warga Negara Indonesia) dengan pendidikan minimal Diploma 3 dari universitas yang sudah terakreditasi. Berikut ini beberapa kualifikasi yang harus dipenuhi pelamar:

  • Pelamar diperbolehkan berasal dari semua jurusan atau program studi kecuali Keperawatan, Kebidanan, dan Ilmu Kedokteran dengan nilai IPK minimal 3.00 dari skala 4.00.
  • Pelamar fresh graduate belum berstatus menikah dan untuk jabatan senior dipersilakan bagi pelamar yang sudah menikah.
  • Pelamar memiliki tinggi badan minimal 160 untuk pria dan minimal 155 cm untuk wanita.
  • Pelamar yang ingin mendaftar dengan jabatan tertentu tidak diperkenankan menggunakan kacamata (mata tidak minus/plus).
  • Pelamar bersedia untuk ditempatkan di seluruh kantor cabang OCBC NISP yang tersebar di Indonesia.
Baca Juga:  Daftar Gaji Pegawai Bank Mega Syariah Semua Jabatan 2024

2. Dokumen Persyaratan Lamaran

Selain harus memenuhi kualifikasi di atas, pelamar kerja Bank OCBC NISP juga wajib menyiapkan beberapa dokumen seperti CV, surat lamaran, fotokopi KTP, fotokopi KK, fotokopi SIM C, fotokopi ijazah dan transkrip nilai yang sudah dilegalisir, foto berwarna 4×6, dan dokumen lainnya.

Kesimpulan

Sebagai bank terkemuka dan tertua keempat di Indonesia, reputasi dan kinerja Bank OCBC NISP memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Dengan besaran gaji pegawai Bank OCBC NISP, maka tidak heran jika banyak pelamar yang melirik posisi di bank ini.

Gaji Pegawai Bank Lainnya: