Daftar Gaji PT Sinar Mas Land Semua Jabatan 2024


PT Sinar Mas Land merupakan perusahaan besar yang bergerak dalam bidang properti di Indonesia.  Sepak terjangnya di industri properti membuat banyak orang bertanya-tanya besaran gaji PT Sinar Mas Land dan tunjangan yang diterima oleh karyawan.

Sejauh ini, Sinar Mas Land menangani proyek yang sangat beragam di tanah air, mulai dari perkotaan, perumahan, area komersial, perhotelan, dan masih banyak lagi. Perusahaan ini senantiasa berpegang teguh pada nilai-nilai positif untuk terus bertahan dan berkembang dalam bidang properti.

Profil Perusahaan PT Sinar Mas Land

Profil Perusahaan PT Sinar Mas Land

Berbicara tentang gaji sebuah perusahaan tentunya tidak dapat dipisahkan dari latar belakang perusahaan tersebut. Berikut ini pembahasan singkat seputar sejarah, visi misi, dan produk serta layanan yang diberikan oleh Sinar Mas Land.

Sejarah Singkat

Sinar Mas Land adalah perusahaan developer properti yang menawarkan diversifikasi proyek yang sangat beragam di Indonesia. Bermula dari geliat pasar properti yang mulai terlihat di akhir tahun 1980an, Sinar Mas Land didirikan untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Perusahaan Sinar Mas Land lahir di tangan dua pengembang properti yang terkemuka yaitu PT Bumi Serpong Damai, Tbk serta PT Duta Pertiwi, Tbk. Keduanya telah berhasil melantai di bursa saham dengan kapitalisasi pasar mencapai lebih dari 2 miliar dolar Amerika.

Berbekal pengalaman lebih dari 40 tahun, perusahaan ini terus berbenah untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan. Saat ini Sinar Mas Land telah memiliki 10.000 hektar bank tanah dengan lokasi strategis.

Baca Juga:  Gaji PT Trimegah Bangun Persada Semua Posisi 2024

Perusahaan ini juga telah menangani beberapa proyek pengembangan potensial seperti kawasan ritel, perhotelan, kawasan industri, kota, hingga permukiman. Tidak heran jika perusahaan ini dikenal dengan diversifikasi proyek yang sangat beragam.

Visi dan Misi

Sinar Mas Land mempunyai visi untuk menjadi pengembang properti yang terkemuka di Indonesia dan Asia Tenggara. Tidak hanya terkemuka, perusahaan juga ingin mendapatkan kepercayaan dari konsumen dan para pemangku kepentingan.

Produk dan Layanan

PT Sinar Mas Land menawarkan layanan berupa pengembangan properti untuk berbagai keperluan seperti perumahan, komersial, kota, dan lain sebagainya.

Gaji Karyawan PT Sinar Mas Land

Gaji Karyawan PT Sinar Mas Land

Daftar gaji PT Sinar Mas Land mungkin menjadi satu hal sangat Anda tunggu-tunggu, terutama jika tertarik untuk bekerja di perusahaan ini. Berikut ini estimasi rata-rata gaji per bulan yang akan Anda terima apabila bergabung dengan Sinar Mas Land.

No Jabatan Rata-rata Gaji per bulan
1. Executive Rp24.000.000
2. Assistant Vice President Rp24.000.000
3. Business Development Manager Rp13.000.000
4. Manager Rp13.000.000
5. Head of Operation Rp13.000.000
6. Branch Manager Rp11.000.000
7. Section Head Rp10.500.000
8. Network Security Administrator Rp9.000.000
9. Sub Branch Manager Rp9.000.000
10. Network Security Administrator Rp9.000.000
11. Risk Management Staff Rp9.000.000
12. Team Leader Rp9.000.000
13. IT Application Support Rp9.000.000
14. Business Development and Promotion Staff Rp7.500.000
15. Internal Audit Staff Rp7.500.000
16. Relationship Manager Rp7.000.000
17. Financial Planning & Controlling Rp7.000.000
18. Analyst Rp7.000.000
19. Secretary of Director Rp7.000.000
20. System Administrator Rp6.800.000
21. Credit Analyst Staff Rp6.800.000
22. Internal Audit Section Head Rp6.500.000
23. IT Procurement Rp6.500.000
24. Senior Auditor Rp6.500.000
25. Senior Staff Rp6.500.000
26. IT Staff Rp5.500.000
27. Branch Auditor Rp5.000.000
28. Programmer Rp5.000.000
29. Officer Rp5.000.000
30. Internal Auditor Rp5.000.000
31. Legal Staff Rp5.000.000
32. Administration Rp4.500.000
33. IT Support Rp4.500.000
34. Receptionist Rp4.500.000
35. Security Rp4.300.000
36. Driver Rp4.300.000
37. Management Trainee Rp4.000.000

Dari tabel daftar tersebut, Anda bisa mengetahui bahwa gaji MT Sinar Mas Land relatif besar. Perlu diingat bahwa estimasi gaji tersebut mungkin berbeda dengan gaji yang diterima oleh karyawan perusahaan.

Baca Juga:  Daftar Gaji PT Quick Traktor Jogja Semua Jabatan

Contoh Slip Gaji Pegawai PT Sinar Mas Land

(Gambar tidak tersedia)

Bonus, Tunjangan, dan Sistem Gaji PT Sinar Mas Land

Gaji PT Sinar Mas Land yang relatif besar bukanlah satu-satunya penghasilan yang akan Anda dapatkan. Perusahaan memberikan bonus dan tunjangan dengan jumlah yang berbeda pada setiap karyawan tergantung pada posisi yang diduduki.

Pembayaran bonus dan tunjangan diatur dengan sistem yang berbeda. Sistem gaji yang berlaku adalah bulanan yang terdiri dari gaji pokok, tunjangan jabatan, dan uang makan. Sedangkan bonus dan beberapa tunjangan lain dibayarkan pada periode tertentu sesuai peraturan perusahaan.

Anda mulai tertarik dan mempertimbangkan untuk bergabung dengan Sinar Mas Land? Simak beberapa bonus dan tunjangan yang menggiurkan berikut ini.

1. Tunjangan Hari Raya

Perusahaan Sinar Mas Land memberikan tunjangan hari raya kepada setiap karyawan. Pemberian tunjangan biasanya dilakukan menjelang hari raya keagamaan seperti Idul Fitri dan Natal dengan waktu dan jumlah sesuai ketentuan perusahaan.

2. Bonus Akhir Tahun

Bonus akhir tahun adalah tunjangan yang diberikan kepada karyawan pada setiap penghujung tahun. Tunjangan ini biasanya hanya berlaku untuk karyawan yang telah bekerja selama satu tahun atau lebih di perusahaan tersebut.

3. Tunjangan Jabatan

Karyawan Sinar Mas Land juga mendapatkan tunjangan jabatan. Sesuai dengan namanya, tunjangan ini diberikan untuk meningkatkan kinerja pegawai sesuai dengan jabatan yang diampu. Jumlah tunjangan yang diberikan juga menyesuaikan dengan posisi masing-masing karyawan.

Tidak seperti tunjangan hari raya dan bonus akhir tahun yang dibayarkan satu tahun sekali, tunjangan jabatan dibayarkan setiap bulan bersama dengan gaji pokok.

4. Uang Makan

Demi memenuhi kebutuhan karyawan, perusahaan Sinar Mas Land memberikan uang makan yang dihitung per hari kerja karyawan. Jumlah uang makan yang diterima mungkin berbeda-beda. Tunjangan yang satu ini juga dibayarkan setiap bulan bersamaan dengan gaji pokok dan tunjangan jabatan.

Baca Juga:  Gaji Karyawan PT Uwinfly Semua Jabatan 2024

5. Tunjangan Kesehatan

Setiap karyawan PT Sinar Mas Land terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. Perusahaan akan membayarkan 4% dari gaji sedangkan peserta hanya dibebani potongan 1% dari gaji saja.

Cara Melamar Pekerjaan di PT Sinar Mas Land

Cara Melamar Pekerjaan di PT Sinar Mas Land

Melamar pekerjaan di perusahaan ini cukup mudah. Pasalnya, situs resmi Sinar Mas Land menyediakan laman khusus untuk mempermudah proses pendaftaran. Simak langkah-langkah di bawah ini:

  • Kunjungi situs resmi Sinar Mas Land di https://sinarmasland.com/id/
  • Pilih Karir pada bagian atas halaman.
  • Anda akan diarahkan ke halaman rekrutmen. Di sini Anda bisa menemukan lowongan pekerjaan berbagai posisi beserta deskripsi pekerjaan dan kualifikasi.
  • Pilih Apply Now.
  • Daftar akun menggunakan alamat email yang masih aktif.
  • Setelah berhasil membuat akun, login dengan alamat email tersebut dan pilih pekerjaan yang Anda inginkan.
  • Ikuti proses rekrutmen sesuai petunjuk yang tertera pada halaman website.

Itulah gambaran singkat mengenai gaji, bonus, dan cara melamar pekerjaan di PT Sinar Mas Land. Bagi Anda yang tertarik untuk bergabung dengan perusahaan ini, persiapkan diri sebaik-baiknya untuk berkompetisi dengan pelamar lain.

Gaji PT Sinar Mas Land yang relatif besar terutama untuk posisi strategis membuat perusahaan ini menjadi salah satu target para pencari kerja. Tidak hanya gaji pokok, Anda juga akan mendapatkan bonus dan berbagai tunjangan lain yang pastinya sangat menggiurkan.

Baca Juga: