Hampir semua orang mengenal perusahaan McDonald’s atau yang sering disebut McD. Perusahaan makanan cepat saji ini sudah berdiri sejak lama dan mempunyai banyak cabang. Tidak sedikit pula yang ingin bekerja di perusahaan ini mengingat gaji karyawan McDonald’s memang cukup besar.
Bahkan, hampir semua posisi di McDonald’s menawarkan gaji yang cukup tinggi. Inilah yang menjadi salah satu faktor mengapa banyak orang menginginkan bekerja di McDonald’s. Jika tertarik bekerja di MCD, maka sebaiknya intip terlebih dahulu berapa kisaran gajinya.
Profil McDonald’s
McDonald’s pada mulanya merupakan sebuah restoran yang berdiri sejak tahun 1937 di timur Pasadena oleh Richard Maurice McDonald’s. Pada masa ini MCD menjadi restoran ini hanya melayani pesanan drive in saja.
Kemudian, ketika mereka bertemu dengan Ray Kroc barulah pengembangan usaha McDonald’s berjalan. Restoran ini kemudian dikembangkan dengan metode restoran konsep fast food sembari mengusung konsep franchise.
Kali pertama restoran dengan konsep fast food ini dibuka terletak di San Bernardino, California. Restoran fast food ini masuk ke pasar Indonesia lewat H. Bambang Rachmadi pada tahun 1991. Ia adalah warga negara Indonesia yang berhasil memperoleh hak master franchise dari MCD.
Restoran MCD pertama di Indonesia dibuka di Sarinah, Jakarta pada 22 Februari 1991. Semenjak saat itu, perkembangan restoran MCD di Indonesia sangatlah pesat. Hingga saat ini terdapat 200 gerai MCD yang tersebar di seluruh Indonesia.
Banyaknya jumlah gerai MCD di Indonesia juga didukung oleh banyaknya karyawan yang bekerja di restoran franchise ini. Setidaknya sudah lebih dari 8000 karyawan yang bekerja di restoran ini dimulai dari lulusan SMA.
Gaji Karyawan McDonald’s
McDonald’s merupakan perusahaan fast food yang cabangnya begitu banyak tersebar di seluruh Indonesia. Setidaknya ratusan cabang McDonald’s berhasil berdiri kokoh sampai saat ini dengan ribuan karyawan yang bekerja disana.
Banyak orang yang ingin bekerja di McD karena memang perusahaan ini sudah sejak lama berdiri serta mampu memberikan gaji yang fantastis, termasuk bagi para lulusan SMA. Sebelum melamar kerja di McDonald’s, ada baiknya cek info gaji para karyawannya berikut.
No | Jabatan | Gaji |
---|---|---|
1 | Manager | Rp13.000.000 |
2 | Digital Media Manager | Rp13.000.000 |
3 | Store Manager | Rp11.000.000 |
4 | Market Analyst Manager | Rp11.000.000 |
5 | IT Programming | Rp10.000.000 |
6 | Restaurant Manager | Rp8.200.000 |
7 | Regional Quality Assurance | Rp7.000.000 |
8 | Officer | Rp7.000.000 |
9 | Assistant Operational Manager | Rp7.000.000 |
10 | Supervisor | Rp5.000.000 |
11 | Restaurant Assistant Manager | Rp5.000.000 |
12 | Market Development Planner | Rp5.000.000 |
13 | Koperasi Karyawan | Rp5.000.000 |
14 | Customer Service | Rp4.500.000 |
15 | Assistant Manager | Rp4.500.000 |
16 | IT Support | Rp4.000.000 |
17 | Store Crew | Rp3.500.000 |
18 | Finance & Accounting Staff | Rp3.500.000 |
19 | Driver | Rp3.500.000 |
20 | Crew | Rp3.500.000 |
21 | Administration Staff | Rp3.500.000 |
22 | Rider | Rp3.000.000 |
23 | Cashier | Rp3.000.000 |
24 | Part Time | Rp1.500.000 |
Contoh Slip Gaji Karyawan McDonald’s
Bekerja di McDonald’s mungkin bisa menjadi pilihan terbaik untuk siapapun yang ingin mendapatkan pekerjaan bagus di bidang F&B. Hal ini karena perusahaan McD sudah berdiri sejak lama dan bisa memberikan gaji yang bagus.
Setiap perusahaan memberikan gaji, maka perusahaan juga akan memberikan slip gaji. Slip gaji merupakan dokumen yang memuat informasi tentang detail gaji dari karyawan tersebut. Sebagai contoh, berikut merupakan gambar slip gaji dari perusahaan McDonald’s:
Ini merupakan contoh slip gaji dari karyawan McDonald’s pada tahun 2021 silam. Slip gaji ini diterima oleh karyawan MCD yang berada di posisi staff. Slip gaji tersebut memuat berbagai informasi terkait detail gaji yang diberikan.
Mulai dari gaji pokok, tunjangan yang diberikan perusahaan, natura, honorarium, BPJS, Jkes, bonus, dan sebagainya. Selain itu, pada slip gaji tersebut juga tercantum informasi seperti pemotongan gaji pokok sehingga akan diperoleh hasil akhir berupa gaji bersih.
Bonus, Tunjangan, dan Sistem Gaji McDonald’s
Semua perusahaan besar tentu tidak akan segan-segan memberikan fasilitas terbaik bagi setiap karyawannya, termasuk persoalan bonus dan tunjangan. McDonalds sebagai perusahaan fastfood besar di dunia tentunya juga senantiasa royal pada setiap karyawannya.
Hal ini agar karyawan yang bekerja di MCD senantiasa betah dan bisa semakin loyal dengan perusahaan. Beberapa bentuk perhatian McDonald’s sehingga bisa membuat karyawannya semakin sejahtera, diantaranya:
- Memberikan uang tunai sebagai reward berdasarkan prestasi tahunan yang diperoleh.
- Memberikan asuransi terbaik.
- Melakukan pemeliharaan dan perbaikan kendaraan yang dimiliki oleh para karyawannya.
- Menyediakan program Anniversary Splash yang merupakan bonus ekstra bagi karyawan McDonalds, dimana karyawan dapat berlibur dengan masih diberikan gaji tetap.
- Mengeluarkan bantuan berupa adopsi.
- Membantu pendanaan untuk proses adopsi anak yang berusia di bawah 18 tahun.
- Memberikan jaminan kesehatan bagi karyawannya secara optimal.
Cara Melamar Pekerjaan di McDonald’s
McDonald’s merupakan perusahaan fast food atau restoran cepat saji yang sudah lama berdiri. Perusahaan ini dikenal mampu memberikan kesejahteraan yang optimal bagi setiap karyawannya. Karena alasan inilah akhirnya membuat banyak orang ingin bekerja di perusahaan ini.
Bahkan tidak sedikit lulusan SMA/SMK yang ingin memulai karir di McDonald’s sebagai crew store terlebih dahulu. Jika ingin bekerja di perusahaan ini, pastikan melihat persyaratannya terlebih dahulu seperti berikut.
1. Syarat Melamar Pekerjaan di McDonald’s
Sebelum melamar pekerjaan di perusahaan McDonald’s, ada baiknya untuk mengecek terlebih dahulu mengenai apa saja persyaratan yang perlu dipenuhi. Misalnya, ketika ingin melamar pekerjaan sebagai crew store MCD. Berikut merupakan beberapa syaratnya:
- Berjenis kelamin pria/wanita dengan usia maksimal 25 tahun.
- Lulus dari jenjang pendidikan SMA/SMK/MA semua jurusan.
- Memiliki skill komunikasi yang baik.
- Bersedia bekerja secara shift, termasuk pada hari libur.
- Berpenampilan menarik, percaya diri, kreatif, penuh semangat dan sabar.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Bisa bekerja secara tim.
2. Cara Melamar Pekerjaan di McDonald’s
Mengingat gaji karyawan McDonald’s yang relatif besar, tidak heran jika membuat banyak orang ingin melamar pekerjaan di perusahaan tersebut. Setelah memastikan bahwa semua persyaratan yang dibutuhkan sudah siap dan sesuai, maka langkah berikutnya silakan mulai melamar pekerjaan tersebut.
- Buka halaman pencarian pada perangkat yang digunakan. Bisa menggunakan PC atau smartphone.
- Kemudian, masukkan kata kunci Karir McDonald’s atau langsung input link berikut.
- Pada halaman tersebut, temukan opsi Daftar dan klik.
- Lengkapi form pendaftaran dengan isian yang benar.
- Cermati dan isi satu persatu form yang diminta untuk diisi dengan baik.
- Jika sudah ketuk opsi
- Namun, jika muncul informasi terkait pendaftaran crew yang ditiadakan sementara secara online karena pandemi, maka tidak ada salahnya untuk coba mendaftarkan diri ke cabang McDonald’s terdekat.
- Siapkan beberapa dokumen yang diminta seperti fotokopi KTP, ijazah terakhir, surat keterangan sehat, CV, surat lamaran kerja, SKCK, sertifikat pendukung dan pas foto terlebih dahulu.
- Jika sudah, berikutnya silakan datang ke cabang MCD terdekat atau narahubung yang tersedia.
Penutup
Salah satu alasan yang menjadikan banyak orang tergiur untuk melamar pekerjaan di MCD adalah gaji karyawan yang tinggi. Gaji karyawan McDonald’s memang besar. Terlebih lagi tunjangan, bonus dan jenjang karir yang diberikan benar-benar bagus.